Bandung, 22 Juni 2015 Sore itu saya tengah disibukan dengan kegiatan setiap pulang ke rumah, beres-beres dan menyiapkan makan malam. Tiba-tiba terdengar suara pintu yang diketuk. Setelah menyimpan mangkuk dan beberapa masakan, saya membuka pintu. Tidak ada perasaan apapun. Sangat biasa. Ternyata yang datang adalah dia, orang yang sudah lama tidak menghubungi saya. Rona wajahnya tenang, terselip senyuman hangat dari bibirnya. Janggut yang...
Cakrawala begitu terang saat pesawat lepas landas meninggalkan Jakarta. Pagi itu, burung besi hendak membawa kami berkelana. Tujuannya, sebuah kepulauan yang ditasbihkan sebagai salah satu gerbang wisata Indonesia. Tak terasa sudah satu jam lebih mengangkasa. Saat memasuki wilayah udara Bandara Hang Nadim, awan hitam menyelimuti langit. Pesawat sedikit guncang sebelum akhirnya ban mencengkeram aspal landasan yang basah sehabis hujan. Inilah Kepulauan Riau (Kepri)....
"Every corner tells you different stories," Mocca - Bandung Hari itu saya jalan-jalan bersama sepeda motor kesayangan. Menikmati sejuknya udara Bandung -meski memang tidak seperti dulu-, lalu lintas yang cenderung ramai lancar, nyanyi sepanjang perjalanan dengan eraphone melekat di telinga. Sejak merantau, ini seakan menjadi ritual saya setiap pulang ke rumah. Tapi, dikepulangan saya minggu ini, ada rasa yang sangat berbeda. Iya, sudah...
"Daripada gue memaksakan satu kemungkinan, mending membuka kemungkinan lain," kata seorang teman perjalanan. Kalimat yang diucapkan pria berusia 31 tahun itu sangat melekat di dalam ingatan saya. Meski pada saat itu, ia tengah bercerita tentang kisahnya bersama wanita yang sudah menjadi masa lalu. Namun bukan ceritanya yang saya tangkap, melainkan prinsip yang dia pegang dari untaian kalimat itu. Sebenarnya, apa indikator dari sebuah...